Alexa Rank adalah sebuah peringkat yang diberikan kepada sebuah blog atau website berdasarkan banyaknya traffic atau pengunjung, penghitungan ini dilakukan oleh Alexa.com. Peringkat ini dihitung dari terbesar sampai yang terkecil, jadi semakin kecil alexa rank maka semakin bagus kualitas blog tersebut.
sekarang saya akan mencoba menganalisis sebuah web menggunakan Alexa Rank .
1. Pertama kunjungi websitenya http://www.alexa.com
2. Lalu ketikan website yang akan kita cari di kolom search,
dalam kasus ini akan menganalisis web pizza.co.id
3. Setelah itu akan tampil ranking dari website tersebut. Global rank adalah ranking website menurut seluruh dunia (global) yaitu 235,640 dan rank in Indonesia itu adalah rank website tersebut di Indonesia yaitu 4,427, seperti gambar di bawah :
4. Kita dapat mengetahui visitor dari website tersebut. Di bagian atas kita dapat melihat Daily Pageviews per Visitor (berapa kali seorang pengunjung mengunjungi website tersebut dalam satu hari).
5. Kita bisa tahu juga dari mana asal pengunjung website tersebut di bagian ini. Di website www.pizza.co.id hanya penduduk indonesia yang mengunjunginya websiste tersebut.
6. Kita juga melihat dapat melihat bagaimana pengunjung bisa mengetahui website tersebut.
7. Kita juga bisa melihat website apa dulu yang diakses ssebelum ke website tersebut.
8 . Dang yang terakhir kita dapat melihat siapa yang mengunjungi website tersebut, ada Gender (jenis kelamin), Education (pendidikan), browsing location (tempat browsing).
Kekurangan Alexa:
1. Jika pengguna internet (pengakses situs anda tidak menginstal Alexa Toolbar di browsernya) maka sekalipun ada 1000 pengunjung situs anda dalam sehari, Alexa akan tetap menilai situs anda tidak ada pengunjungnya.
2. Jika dalam sehari ada yang mengakses situs anda 20 kali dengan alamat IP(Internet protocol) yang sama, maka akan dianggap situs anda hanya dikunjungi oleh 1 satu orang hanya dapat poin 1, akan berbeda jika situs anda dikunjungi oleh 20 orang dengan alamat IP berbeda (unik) maka situs anda akan memperoleh nilai 20 (nilai ini hanya pengandaian, Alexa mempunyai formula sendiri dalam menentukan nilai sebuah web) .
Kelebihan Alexa :
1. Alexa rank akan menampilkan tingkat popularitas dari sebuah situs web yang dibandingkan dengan web milik kita,termasuk jangkauan,tampilan halaman,dan masih banyak lagi.
2. Pencarian analisa akan menampilkan kepada kita yang merupakan syarat untuk kita untuk berkompetisi untuk mendapatkan sebuah traffic.
3. Data pengunjung akan menampilkan kepada kita apa yang menarik dari website kita yang dilihat oleh pengunjun – pengunjung website kita.
4. Data clickstream akan menampilkan kepada kita sebagai pemilik website dimana dalam mendapatkan traffic dari program keanggotaan dan kemitraan.
Referensi :
http://www.pizza.co.id/
http://www.alexa.com/siteinfo/http%3A%2F%2Fwww.pizza.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar